Wednesday, September 20, 2023

17. Menu Design

Menu ini biasa digunakan untuk menambahkan watermark, mengubah warna halaman dan membuat bingkai halaman.

 

A.     Page Color

Fitur ini digunakan untuk mengganti warna halaman dokumen kita yang awalnya berwarna putih bisa diganti dengan warna-warna lain


B.     Watermark

Watermark atau juga disebut sebagai tanda air adalah cara untuk mengamankan gambar, video, dan teks ke dalam file atau data dengan format digital. Watermark biasanya digunakan untuk mencegah pemalsuan atau pelanggaran hak cipta.


C.     Page Border

Page Borders digunakan apabila isi dari suatu halaman ingin diberi bingkai, corak atau warna latar belakang tertentu agar tampilannya lebih indah dan menarik. Page Borders, biasanya digunakan untuk membuat figura, piagam penghargaan, sertifikat, dan lain-lain.

Cara memberi bingkai menggunakan Page Border ini juga sangat mudah sekali. Saat klik icon Page Borders akan muncul kotak dialog Border and Shading. Silahkan pilih jenis bingkainya di bagian Art lalu klik tombol Oke




0 comments:

Post a Comment